kekoreaanAvatar border
TS
kekoreaan
Seungri Dihukum Tiga Tahun Penjara dan Denda 1,15 Milyar Won


Kabar terbaru datang dari kasus yang menimpa Seungri. Hari ini (12/08/21), pihak Pengadilan Umum Militer secara resmi menjatuhkan hukuman selama tiga tahun penjara atas kasus Burning Sun.

Dilansir dari berita yang dirilis oleh SBS News, Seungri juga diwajibkan untuk membayar denda sebesar 1,15 milyar won atau setara dengan $988,627.17 USD. Dia dihukum atas keterlibatannya dalam kasus Burning Sun. Seungri dinyatakan bersalah karena melakukan proses mediasi prostitusi dan perjudian ilegal. 

Seungri sendiri memang terindikasi atas sembilan tuntutan. Tuntutan yang harus dihadapi Seungri adalah pelanggaran terhadap Undang-Undang Hukuman Berat, dll, dari Kejahatan Ekonomi Khusus, pelanggaran Undang-Undang Sanitasi Pangan, penggelapan, pelanggaran atas Undang-Undang Khusus Mengenai Hukuman, dll, terkait dengan Kejahatan Seksual, Perjudian, pelanggaran atas Undang-Undang Transaksi Valuta Asing, mediasi prostitusi, pembelian layanan prostitusi dan hasutan kekerasan khusus.

Informasi pribadi Seungri juga akan didaftarkan di pusat pendataan nasional untuk pelanggaran atas Undang-Undang Khusus Mengenai Hukuman, dll, terkait dengan Kejahatan Seksual.

Pihak pengadilan memberikan keterangan terkait dengan tuntutan mediasi prostitusi, “terdakwa berkonspirasi dengan Yoo In Suk untuk melakukan mediasi prostitusi untuk investor luar negeri di beberapa kesempatan dan mendapatkan keuntungan dari tindakan tersebut.”

Pihak pengadilan juga menyebut bahwa kejahatan Seungri yang mengkomersialisasikan seks dapat memberikan pengaruh negatif yang besar kepada kehidupan masyarakat secara umum.

“Karena kesaksian terdakwa tidak konsisten dan terus berubah selama masa penyidikan yang dilakukan oleh polisi, pihak penuntut dan pengadilan, kredibilitasnya lantas dianggap rendah,” tutup pihak pengadilan.

Seungri memang sempat membantah semua tuntutan, kecuali pelanggaran atas Undang-Undang Transaksi Valuta Asing. Namun, sesudah dilakukan penyidikan oleh pihak pengadilan, dia dinyatakan bersalah atas sembilan tuntutan yang dijatuhkan padanya.

Seungri akan mulai ditahan hari ini, 12 Agustus 2021. Awalnya, dia diperbolehkan untuk menyelesaikan wajib militernya terlebih dulu sampai pertengahan bulan September, tapi karena pihak pengadilan melihat ada potensi resiko penerbangan, Seungri akhirnya dibebaskan dari wajib militernya karena hukumannya.






laillisri397Avatar border
laillisri397 memberi reputasi
-1
200
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan